Kadis Parbud Kota Jambi Kirim Timkes Tanah Pilih Pusako Batuah dalam Acara Temu Karya: Tajuk “Teluk Bertangkul”
Admin
25 Juni 2025
DISPARBUD KOTA JAMB - Kadis Parbud Mariani Yanti hadiri sekaligus mewakili Pemerintah Kota Jambi melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Jambi pada kegiatan Temu Karya di Taman Budaya Kota Jambi. ( Selasa, 24/06/2025).
Disparbud mengirimkan Timkes Tanah Pilih Pusako Batuah dengan Karya tari “Teluk Bertangkul”. Makna tarian ini merupakan sebuah ekspresi seni yang terinspirasi dari kehidupan masyarakat nelayan di sekitar Danau Teluk, Kota Jambi.
Mengangkat aktivitas menangkul ikan sebagai pusat narasi gerak, menampilkan ritme dan dinamika tubuh nelayan yang mencerminkan kerja keras, ketekunan dan harmoni manusia dengan alam.
Melalui perpaduan gerak yang diambil dari aktivitas menangkul dan dasar gerak Tari Anggut sebuah tarian tradisional dari daerah Seberang, Kota Jambi, karya ini menyajikan koreografi yang kaya akan nilai budaya lokal sekaligus estetika tari kreasi modern.
Gerakan dalam tarian ini tidak hanya menggambarkan proses menangkap ikan secara nyata, tetapi juga menyampaikan simbolisasi semangat komunitas dan kesinambungan kehidupan yang terjalin di sekitar danau.
“Tangkulan” menjadi metafora dari usaha kolektif yang memerlukankesabaran dan kekompakan, sedangkan “Teluk” mengingatkan kita akan ruang hidupyang menjadi sumber penghidupan sekaligus inspirasi budaya.
Melalui tarian ini, penonton diajak menyelami kehidupan masyarakat nelayan yang sederhana namunpenuh makna, serta menghargai kearifan lokal yang lestari.
Untuk diketahui, Koreografer tari dibuat oleh Meuthia Gina Larissa, S.Sn dan Komposer musik M. Riddo Ilahi Saputra, S.Sn. Adapun penarinya adalah Amalia, S.M, Dessy Komariyah, S.M, Dwi Rizki Ramadhani, S.Sn, Tiara Swaranda Sari, S.Sn, Tri Nur Armelia dan Meuthia Gina Larissa, S.Sn. Sedangkan pemusik mulai dari M. Ardhi Muharram, S.Sn, Novian Azli, dan M. Riddo Ilahi Saputra, S.Sn.